jurnalis: Suliyanto
Pasuruan,GerakNusantara.id – Masih dalam suasana Lebaran Idul Fitri 1446 H, bescem Juanda coffe BJC bersama seluruh Anggota yang tergabung di BJC yang terdiri dari beberapa komunitas relawan kemanusiaan adakan giat santunan kepada anak yatim dan piatu sekaligus halal bi halal, bertempat di rumah anggota Ulin/Leha Di Dusun kuwung RT 3 RW 9 Desa Karangrejo kec Gempol Pasuruan Minggu 13/4/2025.
Sebanyak 15 anak yatim piatu menerima santunan dalam acara tersebut. Penyerahan santunan dilakukan secara langsung oleh perwakilan komunitas yang hadir dan para donatur.
Ketua BJC Wahyudi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini yang sekaligus sebagai ajang silaturahmi antara anggota dan para donatur.

“Kegiatan ini patut kita tauladani dan semoga menjadi contoh bagi komunitas lain Anak yatim piatu adalah menjadi tanggung jawab kita bersama baik dalam bermasyarakat maupun dihadapan Allah nantinya.” tegas wahyudi.
Sementara itu, Sandy juga menyampaikan bahwa acara ini digelar juga untuk menjembatani masyatakat yang mau menyalurkan sodakohnya dan bisa saling bersilaturahim dengan semua anggota yang tergabung di BJC.

Sebelumnya tuan rumah Leha dalam sambutannya memaparkan
“kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun yang diselenggarakan oleh BJC bersama para anggota yang tergabung dan sudah menjadi tradisi besar pada saat idul fitri saya sebagai tuan rumah mohon maaf yang tiada Tara atas semua kekurangan baik dari tempat sambutan dan hidangan dan saya ucapkan terimakasih ke semua yang hadir dalam acara ini,” pungkasnya.